Hal-hal Kecil Ini Dibuat Semakin Mudah Berkat Smartphone, Anda Pasti Membutuhkannya Setiap Hari

Smartphone disebut telpun pintar.
Bukan tanpa alasan, mengingat gadget kecil ini cakap menuntaskan banyak tugas lewat sentuhan dan usapan tangan.



Setiap hari kita menggunakannya, tangan tidak bisa jauh darinya. Kemanapun melangkah, orang-orang begitu lekat dengan smartphone.
Mereka tidak mau meninggalkannya di rumah.

Apa saja hal kecil yang bisa dikerjakannya?

Banyak lho.
Bahkan kita menggunakannya setiap hari, seperti:
  • Pengaturan zona waktu otomatis
  • Back up kontak gmail
  • Pengingat/reminder
  • Alarm
  • Jam analog
  • Cermin
  • Senter
  • Pencatat/note
  • Screenshot

1. Pengaturan zona waktu otomatis

Pernah bepergian menyebrang dari daerah barat Indonesia ke daerah timur? Kalau smartphone sudah diatur secara otomatis untuk mendeteksi zona waktu, maka jam di dalamnya segera berubah ke zona waktu daerah tujuan.

Misalnya berangkat dari zona Waktu Indonesia  Tengah (WIT) ke Waktu Indonesia Barat (WIB).
Jam di smartphone akan langsung mengikuti aturan zona daerah tujuan.



Kalau ke luar negeri?

Sama saja.
Seketika smartphone mendeteksi adanya perubahan posisi tuannya, ia langsung berubah ke zona waktu yang dipakai.

Anda juga bisa melakukan pengaturan manual:
  • Masuk ke aplikasi jam
  • Cari zona waktu dan pilih sesuai daerah sekarang.

2. Back up kontak di gmail

Ini khusus pengguna android. Berhubung ketika mengaktifkan smartphone pertama kali, kita diharuskan login ke akun google, otomatis terhubung ke gmail.

Nah, ketika pertama kali menyimpan nomor baru, cobalah manfaatkan akun google.
Simpan kontak anda di sana.

Kontak akan tetap aman selamanya sepanjang tidak lupa dengan alamat email dan sandi.



Ketika membeli smartphone baru lagi, yang android, anda tinggal akses gmail dan download kontak dari sana.

Saya sangat terbantu dengan fitur ini.

Tentu saja kita harus terhubung dengan internet ketika harus menyimpan kontak ke google. Dan untuk mendownload kontak dari gmail, banyak kok caranya di internet..
Silahkan baca ya..


3. Pengingat/reminder

Ini fitur yang sangat bermanfaat, terlebih bagi anda yang pelupa. Ditengah serbuan tugas setiap hari, mesti ada aktivitas penting yang tak boleh ditinggalkan.

Misalnya anda harus berada di tempat tertentu di hari tertentu.

Gunakan saja reminder..
  • Atur tanggal dan waktunya dari jam berapa sampai jam berapa.
  • Tambahkan alarm biar ada pemberitahuan saat waktunya sudah tiba.

Apapun aktivitasnya, isikan judul yang sesuai agar anda langsung "ngeh". 
"Oh, saya harus melakukan ini sekarang".

4. Alarm

Disaat kita tidur pulas dibelai mimpi indah, smartphone terus terjaga dan menghitung mundur waktu.

Ketika tiba di titik tujuan, ia sigap mendendangkan suara yang mampu mencubit mata dari tidur lelapnya.

Iya..

Alarm menjadi sumber bantuan utama untuk membangunkan banyak orang di pagi hari, bahkan pagi buta.



Banyak dari mereka yang harus kabur dari rumah disaat tidur sedang lelap-lelapnya.
Alarm membantu agar tidak terlambat.

Ia tidak ikut bermimpi, tapi terus bekerja menghitung waktu sampai di jam yang tepat. Dengungan kencang menjadi tanda berakhirnya perhitungan waktu.

Tapi belum berhenti..
  • Ketika tuannya belum bangun, setiap beberapa menit ia akan terus berbunyi sampai benar-benar di nonaktifkan.
  • Pengulangan ini penting karena membuat kita tidak kembali tidur dibelai kasur.
Bagi anda yang super sibuk dan harus tepat waktu, alarm menjadi solusi handal.


5. Jam analog

Jam analog adalah model jam yang mirip jam dinding yang nongkrong di rumah.
Bagi saya, jam analog mempunyai keunggulan tersendiri, rasanya kok lebih mudah membaca pergerakan waktu..

Anda bagaimana?



Kalau memang menjadi penggemar fanatik jam ini, tidak usah khawatir. Smartphone sudah memberikan pilihan.

Jam analog bisa di tempel di halaman depan layar. Pilihannya pun banyak dan modelnya menarik..
Bahkan di dalamnya sudah disertai tanggal di hari bersangkutan.

Nah, sampai segitunya smartphone memikirkan dan menawarkan kemudahan bagi anda.
Jam bisa langsung di lirik dan tanggalpun tidak terlewatkan..

Canggih ya..

6. Cermin

Caranya bagaimana?
Mudah kok..
  • Kan ada kamera depan tuh
  • Hidupkan terus celingak-celinguk deh di depannya. 
  • Riasan wajah bisa dipantau di manapun dan noda kecil bisa langsung diberangus.



Tampilan anda tetap kece kan?

Jadi smartphone sudah membantu memecahkan masalah berkaitan dengan penampilan..
Silahkan dicoba..

7. Senter

Saat butuh penerangan di tempat gelap, smartphone siap membantu.
Produk telpun terbaru sudah dilengkapi dengan aplikasi/shortcut senter. 

Tinggal tekan dan penerangan hadir.


Smartphone keluaran dulu memang tidak dilengkapi shortcut ini. Untuk mengaksesnya harus ada trik, yaitu:
  • Masuk ke kamera
  • Hidupkan flash
Gunakan flash ini untuk senter.

Tetapi sekarang sudah beda.
Smartphone terbaru sudah lebih dimudahkan.
  • Tinggal usap layar dari bagian atas.
  • Terlihat shortcut senter.
  • Tekan dan cahaya muncul.
Mengingat smartphone selalu dibawa ke mana-mana, ia bisa membantu menerangi tempat di sekitar. 
Hmmm...
Sangat memudahkan kita kan?


8. Note/catatan

Bersiap belanja bulanan untuk rumah tangga, tidak ingin melewatkan satu barangpun, gunakan fitur "note" atau "catatan" di smartphone.
  • Buka aplikasinya
  • Catat apa yang harus dibeli
  • Saat di tempat belanja, tinggal lirik daftarnya.
Beres!!



Anda tidak melewatkan satupun barang. Jadi tidak perlu mampir dua kali karena lupa membeli satu produk.
Lirik catatan dan selesai.


9. Screenshot

Screenshot adalah aktivitas menangkap tampilan layar di waktu tertentu. Manfaatnya banyak, seperti:
  • Membuat bukti transaksi
  • Mengarsip percakapan penting
  • Menunjukkan gambar suatu produk dari web dan lainnya.

Di beberapa merk smartphone, menangkap layar sangat mudah.
  • Usap ke bawah dengan tiga jari
  • Hasilnya langsung tersimpan di galeri
Silahkan dicoba.

Kesimpulan

Smartphone menjadi satu paket lengkap yang tidak boleh dilewatkan milyaran orang di seluruh dunia. Kita sangat bergantung dengannya.

Selain menuntaskan hal-hal kecil, tugas berat juga diterabasnya, seperti:
  • Main game
  • Edit video
  • Edit foto
  • Atau menggunakan aplikasi penguras memori.
Tetapi...
Smartphone entri level di jaman sekarang sudah sangat canggih. Ia sudah bisa menuntaskan bermacam aktivitas pemiliknya.

Tinggal sesuaikan dengan kebutuhan, mau hape yang ramah dikantong atau yang harganya bikin dompet panas dingin.

Baca juga :

Post a Comment for "Hal-hal Kecil Ini Dibuat Semakin Mudah Berkat Smartphone, Anda Pasti Membutuhkannya Setiap Hari"